Setiap orang memiliki kemampuan dalam menyerap materi pelajaran yang berbeda-beda. Ada yang baik dan cepat, ada pula yang lambat. Bahkan, nggak jarang ada yang malah bosan dan mengantuk di tengah-tengah belajar. Kalau materi pelajaran tidak terserap dengan baik di otak, lantas bagaimana bisa kita mengerjakan soal-soal ulangan? Nah, GIRLS punya tips nih cara belajar unik dan tentunya fun.
Bernyanyi
Bila biasanya kita belajar dengan cara menghafal atau merangkum, coba deh mulai sekarang kita buat lirik lagu sendiri dengan materi pelajaran. Langkah pertama, rangkum dulu materi pelajaran tersebut sehingga tahu poin-poinnya. Kita juga bisa mengambil istilah-istilah dalam mata pelajaran tertentu. Kemudian nyanyikan sesuai nada yang kita suka. Untuk musiknya kita bisa mengambil warna musik yang menjadi favorit kita. Hmm...masih ingat, kan, dengan lagu ”Parasit” milik Kak Gita Gutawa? Bisa kita coba pakai sebagai musik, tuh...
Berpura-pura menjadi guru Di sekolah, materi pelajarannya semua dijelaskan oleh guru di depan kelas. Nah, kita bisa coba peran itu dan jadilah guru untuk diri sendiri. Caranya, berdiri di depan cermin, lalu coba jelaskan materi dengan bahasa sendiri yang mudah dimengerti. Dengan begitu kita bisa menghafal dan menyerap materi pelajaran dengan baik. Cara ini sekaligus bisa untuk melatih kita berbicara di depan kelas atau di depan orang banyak.
Main games
Wah, cara ini sepertinya akan seru dan menyenangkan. Kita bisa mengajak beberapa teman untuk ikut belajar sambil bermain. Caranya, ambil kartu seukuran kartu remi yang bertuliskan pertanyaan tentang materi pelajaran. Setiap orang harus menarik satu kartu secara acak dan menjawab pertanyaan di kartu tersebut dengan benar. Nah, bagi teman yang nggak bisa menjawab dengan benar bisa kita berikan hukuman ringan. He he... asyik, kan!?
Nah, dengan cara belajar yang unik dan fun , belajar pun menjadi tidak membosankan. Materi pelajaran terserap dengan baik dan kita siap menghadapi ulangan.
Selamat mencoba tipsnya, girls!
sumber:girls.kidnesia.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar